Jobseeker / workplace, Kamis, 13/02/2014 12:00 WIB
Menyeleksi Lowongan agar Sesuai Passion
Banyaknya lowongan yang ditawarkan beragam perusahaan seringkali membuat Anda kebingungan menentukan pilihan. Lalu, bagaimana cara memilah lowongan yang tepat dan sesuai dengan passion Anda? Nah, semoga tips berikut dapat membantu Anda..jpg&h=272&w=400&zc=1)
Banyaknya lowongan yang dibuka oleh perusahaan mungkin membuat Anda bingung memilah dan memilihnya.
Tentu, Anda harus memilih posisi yang sesuai dengan passion Anda. Bagaimana cara memilih lowongan sesuai passion? Yuk, simak penjelasan dari Rudi Widiyanto, M.Psi., Psikolog Associate ECC UGM berikut ini!1. Ketahui passion Anda terlebih dahulu, barulah pilih lowongan yang sesuai dengan passion Anda.
2. Pastikan perusahaan yang diincar menyediakan lowongan yang cocok dengan passion Anda.
3. Sesuaikan pula dengan keahlian yang Anda miliki. Keahlian ini membantu mencapai pekerjaan impian Anda. Anda bisa juga melakukan upgrade keahlian Anda dengan mengikuti training atau pelatihan yang menunjang.
4. Cek kesanggupan Anda terhadap tanggung jawab yang harus diemban oleh posisi yang Anda incar.
5. Promosikan diri melalui CV yang kuat. Di sinilah pentingnya membangun passion sejak dini sehingga Anda bisa melakukan berbagai aktivitas berkaitan dengan passion. Anda juga bisa mempromosikan diri Anda melalui media sosial seperti LinkedIn.
6. CV Anda seharusnya merepresentasikan passion Anda secara kuat, masukkanlah CV ke bidang yang berkaitan.
7. Bekerja sesuai passion akan memberi Anda kenyamanan saat bekerja karena Anda enjoy menjalaninya.
Dengan memilih pekerjaan sesuai passion, jalan karir Anda akan terasa lebih mudah dibandingkan memilih pekerjaan secara asal yang tidak benar-benar Anda pahami dan minati. Semoga sukses selalu! [CN/RARA/VINI/CRTV]^^
Sumber :http://www.careernews.id/tips/view/2338-Menyeleksi-Lowongan-agar-Sesuai-Passion
Menyeleksi Lowongan agar Sesuai Passion
Reviewed by dobling
on
9:30 AM
Rating:
No comments: