Etika Mengirim Email ke Perusahaan

Jobseeker / workplace, Kamis, 03/04/2014 12:30 WIB

Etika Mengirim Email ke Perusahaan

Simak yuk, artikel berikut mengulas tentang bagaimana mengirimkan email yang baik kepada perusahaan.
Etika Mengirim Email ke Perusahaan
Etika mengirimkan email lamaran tampaknya sepele. Meski demikian, masih banyak detail yang patut untuk dicermati. Email yang baik akan memudahkan penerima untuk mengetahui maksud dan tujuan sang pengirim.
Lalu bagamana tata cara mengirim email yang baik untuk memperoleh kesempatan wawancara kerja? Simak tip dari Rudi Widiyanto, M.Psi., Psikolog, People Development Manager ECC UGM berikut ini.

1. Nama alamat email. Gunakan alamat email yang menunjukkan identitas Anda. Hindari email yang mengandung unsur kekanak-kanakan atau terkesan tidak seriu, misalnya anies_maniesz@email.com atau sweetgirlforever@email.com dan sebagainya. Selain ada kemungkinan masuk kotak spam, officer akan malas membuka email Anda.

2. Menuliskan subjek. Saat mengirimkan email, subjek harus diisi dengan jelas dan spesifik. Anda juga dapat menyebutkan posisi yang diincar.

3. Tidak bertele-tele. Saat alamat tujuan email sudah jelas, jangan ragu untuk mengawali email dengan menyapa officer perusahaan.

4. Jelaskan diri. Pada dua baris pertama, perkenalkan diri Anda dengan singkat, padat, dan jelas.
5. Tujuan. Pada dua baris selanjutnya, terangkan bahwa Anda tertarik untuk bergabung dalam perusahaan tersebut.
6. Meminta informasi. Sampaikan bahwa kesempatan wawancara kerja merupakan momen yang Anda nantikan.
7. Terima kasih. Menyampaikan terima kasih menjadi catatan wajib dalam setiap email.

Kesempatan terbuka lebar, manfaatkan dengan selalu cermat dan teliti. Pekerjaan selalu datang kepada mereka yang pantang menyerah dan mau berusaha lebih.


Selamat berusaha. Semoga berhasil ya!  [CN] 


Penulis     : Dewi Ayu N.

Editor      : Vinia Rizqi, Rifki Amelia

Grafis      : Tongki A.W.



Sumber :http://www.careernews.id/tips/view/2434-Etika-Mengirim-Email-ke-Perusahaan


Etika Mengirim Email ke Perusahaan Etika Mengirim Email ke Perusahaan Reviewed by dobling on 1:30 PM Rating: 5

No comments:

Powered by Blogger.