Begini Lho Caramu Memaksimalkan LinkedIn untuk Menarik Perekrut!
Beberapa cara di bawah ini mungkin bisa kamu gunakan untuk memaksimalkan LinkedIn-mu.
Buat tampilan dan konten LinkedIn-mu bisa menarik minat perekrut dengan mudah. Caranya? Simak tip dari Tiara Caesaringga, HR Service Manager ECC UGM, tentang bagaimana membuat LinkedIn menarik perekrut!
Meski LinkedIn adalah jejaring profesional, tak lantas membuat akunmu terlihat kaku. Pilih foto yang lebih santai tetapi formal. Jangan pasang foto bersama anggota keluarga, teman, ataupun hewan peliharaan.
Memiliki banyak pengalaman kerja? Breakdown tugas-tugas yang pernah kamu tangani, kemudian deskripsikan dengan jelas.
Tuliskan minatmu sesuai dengan jurusan dan fokusmu, berilah alur yang baik, jangan asal menulis.
Melalui pengalaman kerja, perekrut dapat melihat komitmenmu. Jangan sampai kamu dianggap sebagai 'kutu loncat' karena terlalu kerap pindah tempat kerja. Pikirkan kembali alasanmu untuk memutuskan resign.
Seperti halnya CV, jika ada informasi baru, segera update akun LinkedIn-mu agar perekrut tidak ketinggalan info.
Jika kamu memang berkomitmen, apa salahnya mencantumkan nomor telepon? Bisa jadi kamu akan segera mendapat telepon tawaran kerja. Jadi, bersiap-siaplah!
Banyak cara untuk mempromosikan diri, tinggal bagaimana kamu pandai mengambil peluang. Tetaplah eksis dan bersiaplah gaet perekrut!
Sumber :http://www.careernews.id/tips/view/2886-Begini-Lho-Caramu-Memaksimalkan-LinkedIn-untuk-Menarik-Perekrut
No comments: